Lompat ke konten

Masa Depan Jadon Sancho di Sepakbola Eropa

  • oleh
Seru88 Jadon Sancho

Klub sepakbola asal negeri pizza, Juventus, dikabarkan mengambil langkah terbaru dalam upaya mereka untuk mereformasi skuadnya. Terkini, mereka memilih untuk melakukan penjajajkan untuk mendatangkan pemain depan asal Man United, Jadon Sancho. Bahkan tak hanya dirinya, klub bergelar Wanita Tua tersebut dikabarkan lebih memilih dirinya daripada rekan setimnya di klub yang sama, Mason Greenwood.

Ketidakpastian Mengitari Jadon Sancho

Bagi seorang pemain sepakbola profesional, pemain Man United yang satu ini memang tengah berhadapan dengan masa depan yang tidak pasti. Ia diketahui menghabiskan paruh kedua musim kompetisi yang baru saja berlalu sebagai pemain pinjaman di Borussia Dortmund. Namun untuk saat ini, ia sudah dijadwalkan akan kembali ke Old Trafford. Disana, ia akan menjalani sesi latihan pramusim yang dijadwalkan akan dimulai dalam waktu dekat ini.

Pemain berusia 24 tahun ini kecil kemungkinan akan melanjutkan kiprahnya di Old Trafford. Peluang baginy untuk bersinar di Setan Merah kian memudar setelah dirinya tak lagi mendapatkan kepercayaan dari Erik ten Hag, pelatih mereka. Kondisi ini bahkan sudah terjadi sejak paruh pertama musim 2023/24 yang lalu.

Terdampak Status ten Hag

Di sisi lain, hal yang kurang lebih sama terjadi kepada sang pelatih. Masa depan Erik ten Hag di klub yang satu ini masih begitu diragukan. Namun beberapa kalangan beranggapan bahwa dengan keberhasilan yang ia persembahkan dengan menjadi juara Piala FA, masih ada kemungkinan dirinya akan teurs dipertahankan. Apalagi hingga saat ini belum ada informasi lain yang menyebutkan justru hal sebaliknya yang akan terjadi. Sayangnya, bagi Jadon Sancho, hal ini berarti bahwa kemungkinan dirinya untuk pindah secara permanen dari klub yagn satu ini kini semakin besar.

Bahkan beberapa media melaporkan kalau Man Untied sebenarnya sempat memiliki rencana untuk sang pemain mereka tersebut. Awalnya, mereka berniat untuk melepaskan sang pemain bahkan jika ten Hag kehilangan perannya di klub tersebut. Bagi sang pemain, mereka berharap untuk mendapatkan setidaknya 40 juta poundsterling.

Peluang di Sekitar Jadon Sancho

Frekuensi bermain dirinya yang kian menurun membuat muncul beberapa nama yang melirik dirinya. Salah satunya adalah Borussia Dortmund. Bahkan sumber kami dari Seru88 alternatif menyebutkan kalau klub asal Jerman ini berniat untuk mendatangkan kembali dirinya, namun kali ini secara permanen. Namun BVB saat ini sedang mencari upaya untuk meminjam dirinya, sebuah langka yang kecil kemungkinan akan sesuai dengan rencana yang dimiliki pihak Old Trafford terhadap dirinya.

Menurut beberapa media, Juventus menjadi nama lain yang menaruh minat terhadap dirinya. Bahkan klub asal Italia ini belakangan muncul sebagai kandidat yang paling mungkin untuk menjadi klub baru bagi Jadon Sancho. Tak hanya sekadar menyatakan berminat, sang Wanita Tua bahkan menyebut dirinya sebagai sosok prioritas yang akan mereka datangkan.

Di sisi lain, Man United juga dikabarkan tengah menggodok rencana untuk Mason Greenwood. Namun terhadap sang pemain yang satu ini, sepertinya klub raksasa asal Turin tersebut lebih memilih untuk memantapkan perhatian mereka kepada Sancho, yang dikabarkan juga lebih tertairk untuk bergabung ke Seri A.

Perlu diketahui pula bahwa Jadon Sancho mencapai total 21 pertandingan bahkan ketika dirinya masih berstatus pemain pinjaman di BVB untuk paruh kedua musim kompetisi yang lalu. Dengan periode yang demikian terbatas, ia berhasil mencetak 3 gol dan melakukan asist dalam jumlah yang sama. Berkat kontribusinya ini, klub asal Jerman tersebut bahkan berhasil meraih babak final Liga Champions.

Tak dapat disangkal lagi bahwa Jadon Sancho memang tengah berjuang keras untuk mendapatkan tempatnya di Old Trafford. Namun sang pemain depan hanya berhasil mempersembahkan 12 gol dan 6 kali asist bagi klub tersebut, dari 82 pertandingan yang ia jalani di semua kompetisi. Pemain depan tersebut sempat diyakini akan masuk dalam bagian skuad utama tim tersebut di musim kompetisi yang lalu, namun pada akhirnya ia hanya ditempatkan sebagai pemain cadangan dalam 3 laga pertama di Liga Primer Inggris sebelum akhirnya dikecualikan sepenuhnya dalam laga mealwan Arsenal.

Dalam sebuah kesempatan, ten Hag berujar bahwa performa buruk yang ditunjukkan sang pemain di sesei latihan membuat dirinya harus mengambil keputusan tersebut. Namun di kesempatan berbeda, Jadon Sancho menyebut kalau alasan sebenarnya sungguh berbeda, sembari mengklaim bahwa dirinya hanya dijadikan kambing hitam. Setelah menolak untuk meminta maaf setelah menyebut sang pelatih sebagai pembohong, Jadon Sancho dikeluarkan dari skuad utama. Situasi inilah yang membuat dirinya dipinjamkan ke Dortmund dan kini tampaknya ia akan meninggalkan Old Trafford secara permanen di musim panas ini.